Jelang Pilkada Serentak 2024, Tokoh Masyarakat Desa Cipanas Kec. Dukupuntang Ajak Jaga Kondusivitas

    Jelang Pilkada Serentak 2024, Tokoh Masyarakat Desa Cipanas Kec. Dukupuntang Ajak Jaga Kondusivitas

    KAB. CIREBON - Menjelang kontestasi Pilkada Serentak 2024, tensi politik terasa seperti kian memanas. Para Tokoh Masyarakat tak henti-hentinya mengimbau masyarakat agar selalu mengedepankan semangat persatuan dan kesatuan bangsa di tengah perbedaan pandangan dan pilihan politik.

    Sumantri selaku Tokoh Masyarakat Desa Cipanas Kec. Dukupuntang. mengajak dan mengimbau masyarakat Kabupaten Cirebon, khususnya di Kec. Dukupuntang Agar dalam menghadapi Pilkada Serentak 2024 sama sama menjaga kondusifitas ketertiban dan keamanan masyarakat.

    "Kita tidak boleh mudah terprovokasi oleh isu-isu yang tidak benar, berita hoax, dan kami mengajak agar tidak mudah dimobilisasi melakukan demo anarkis yang justru bukan kepentingan masyarakat. Marilah berdemokrasi bergembira dan memilih pemimpin ini harus dilandasi nilai-nilai ibadah, " katanya, Rabu(13/11/2024).

    Pihaknya menghimbau dan mengajak seluruh elemen masyarakat Kabupaten Cirebon khususnya untuk bersama-sama menjaga kondusifitas kamtibmas menjelang Pilkada Serentak 2024. Ia meminta masyarakat dapat lebih dewasa dan bijak dalam menyikapi setiap perbedaan yang ada terutama soal pilihan politik.

    "Marilah kita jadikan Pilkada Serentak 2024 ini menjadi pesta demokrasi yag menyenangkan dengan kondisi yang aman dan nyaman. Sehingga kita kita semua tidak mudah terprovokasi dengan isu yang belum tentu kebenarannya apalagi sampai tergiring melakukan demo yang anarkis yang merugikan kepentingan umum dan diri sendiri, " ujarnya.

    polrestacirebon
    Panji Rahitno

    Panji Rahitno

    Artikel Sebelumnya

    Sinergi Aparat Cegah Tindak Pidana Perdagangan...

    Artikel Berikutnya

    Sinergitas TNI -POLRI Laksanakan Pengamanan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Wakapolresta Cirebon AKBP  Imara Utama. SIK, MH Tinjau Langsung Pilkada 2024 Di TPS 07 Desa Kondangsari
    Untuk menjaga situasi kamtibmas dini hari jajaran Polsek Kaliwedi laksanakan Patroli malam jelang Subuh.
    Kunjungan Pamatwil Polda Jabar Ke Wilayah Hukum Polsek Karangsembung dalam Rangka Monitoring Pemilihan Kepala Daerah serentak 2024
    Personil Polsek Karangsembung Monitoring Pengamanan Giat Pungut Suara di TPS Desa Kalimeang
    Monitor Giat Pengecekan TPS 01 Desa Tegalkarang oleh Forkopimda Kab. Cirebon.

    Ikuti Kami