Kapolsek Susukan lebak Polresta Cirebon, Laksanakan Giat 'Jum'at Curhat' Di Desa Curug wetan Susukan lebak Tampung Aspirasi

    Kapolsek Susukan lebak Polresta Cirebon, Laksanakan Giat 'Jum'at Curhat' Di Desa Curug wetan Susukan lebak Tampung Aspirasi

    Kab. Cirebon - Kapolsek Susukan lebak AKP H. Kuswadi S.H, melaksanakan giat 'Jum'at Curhat', yang bertempat di Desa Curug wetan Kec. Susukan lebak Kabupaten Cirebon, Jum'at (11/10/2024).

    Kegiatan ini bertujuan untuk lebih mendekatkan diri dengan para pemuda, mendengar keluh kesah, serta memberi solusi atas masalah yang dihadapi oleh para pemuda dan masyarakat setempat.

    Kegiatan ini merupakan Program Kepolisian, dalam hal ini Polsek Susukan lebak sebagai bentuk komitmen untuk mendengarkan dan memahami masalah yang dihadapi oleh masyarakat, terutama mengenai keamanan dan ketertiban di wilayah Kecamatan Susukan lebak.

    Ditempat terpisah Kapolsek Susukan lebak AKP H. Kuswadi S.H, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat hubungan emosional antara Kepolisian dan para pemuda, dengan mendengarkan aspirasi dan curhatan dari para pemuda dan pemudi serta masyarakat, diharapkan Kepolisian dapat lebih memahami kebutuhan dan harapan masyarakat dalam menciptakan situasi yang aman dan nyaman.

    "Melalui giat 'Jum'at Curhat' ini, kami berharap dapat mempererat hubungan antara Kepolisian dan para pemuda serta masyarakat, Kami ingin masyarakat merasa nyaman dan yakin bahwa Kepolisian ada untuk melindungi dan membantu mereka, " ujar Kapolsek.

    Ternyata, respon dari para pemuda dan masyarakat sangat positif, baik untuk sekadar berbincang santai maupun untuk membahas masalah keamanan dan ketertiban yang mereka hadapi, Kapolsek tampak serius mendengarkan setiap keluhan yang disampaikan oleh pemuda dan memberikan solusi atau saran yang tepat untuk menyelesaikan masalah tersebut.

    Kapolresta Cirebon Komber Pol. Sumarni, S.I.K., S.H., M.H., melalui Kapolsek Susukan lebak AKP H. Kuswadi S.H, berharap melalui kegiatan 'Jum'at Curhat' ini, masyarakat dapat memiliki kepercayaan dan rasa aman terhadap Kepolisian serta lebih aktif untuk bersinergi dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi semua.

    Panji

    polrestacirebon
    Panji Rahitno

    Panji Rahitno

    Artikel Sebelumnya

    Menjelang Pilkada serentak tahun 2024, Patroli...

    Artikel Berikutnya

    Berikan rasa aman dan Tampung Aspirasi masyarakat...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Wakapolresta Cirebon AKBP  Imara Utama. SIK, MH Tinjau Langsung Pilkada 2024 Di TPS 07 Desa Kondangsari
    Untuk menjaga situasi kamtibmas dini hari jajaran Polsek Kaliwedi laksanakan Patroli malam jelang Subuh.
    Kunjungan Pamatwil Polda Jabar Ke Wilayah Hukum Polsek Karangsembung dalam Rangka Monitoring Pemilihan Kepala Daerah serentak 2024
    Personil Polsek Karangsembung Monitoring Pengamanan Giat Pungut Suara di TPS Desa Kalimeang
    Monitor Giat Pengecekan TPS 01 Desa Tegalkarang oleh Forkopimda Kab. Cirebon.

    Ikuti Kami